Rabu, 01 Juni 2011

Toshiba Tecra R840, Tangguh untuk Pebisnis

Notebook bisnis kerap diidentikkan dengan bobotnya yang berat. Tapi, tidak begitu halnya dengan produk yang baru diluncurkan Toshiba kemarin (31/5) di Club O1 fX – Jakarta.
Toshiba Tecra R840, inilah anggota terbaru di lini Tecra yang memang menyasar segmen pebisnis dan eksekutif. Model ini merupakan pembaruan dari tipe sebelumnya, Tecra M11, dengan wujud 25% lebih tipis dan 20% lebih ringan.

Notebook berukuran 14 inci ini memuat segala feature yang dibutuhkan oleh pelaku bisnis yang mobilitasnya tinggi.
Toshiba menjagokan teknologi EasyGuard untuk melindungi dari beragam kecelakaan, seperti tersiram air atau terbentur. Tersedia pula berbagai fasilitas keamanan, misalnya fingerprint reader dan multiple level password. Fasilitas terakhir ini disebut mampu memproteksi data penting supaya tidak bisa diakses sembarang orang bila notebook hilang atau dicuri, bahkan melalui reset BIOS sekalipun.

Bukan hanya tangguh dalam hal keamanan, Toshiba Tecra R840 pun siap diandalkan dari sisi performa. Dapur pacunya diisi pilihan Intel Core i3/5/7 2nd Generation (Sandy Bridge), dukungan RAM sampai 8GB DDR3, hard disk 500GB (dilengkapi proteksi HDD 3D), serta kartu grafis AMD Radeon HD6450M dengan dedicated 1GB VRAM.

Konektivitas Tecra R840 tergolong lengkap berkat ketersediaan porta USB 3.0, eSATA/USB combo, DisplayPort atau HDMI, Bluetooth 3.0+EDR, ExpressCard, dan Gigabit Ethernet. Display Tecra juga bisa disambungkan ke tiga monitor sekaligus berkat teknologi Eyefinity dari AMD.

Bagaimana dengan daya tahan baterai 6-cell-nya? “Bisa sampai 7 jam untuk mengerjakan aktivitas Microsoft Office,” jawab Tahir Abdullah (Head of Business Unit, PT Aneka Infokom Tekindo – distributor Toshiba).
Toshiba membandrol Tecra R840 seharga US$1190 untuk versi Core i3 dan US$1590 untuk Core i5. “Versi Core i7 baru dipasarkan untuk kalangan terbatas,” Tahir menambahkan.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Technology News: Toshiba Tecra R840, Tangguh untuk Pebisnis

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cna certification